PERBAIKAN PIPA 6 INCI DI SELATAN SMP MATESIH, ALIRAN AIR TERHENTI SEMENTARA
PERBAIKAN PIPA 6 INCI DI SELATAN SMP MATESIH, ALIRAN AIR TERHENTI SEMENTARA

PUDAM Tirta Lawu Karanganyar menginformasikan kepada seluruh pelanggan bahwa pada Selasa, 26 Agustus 2025, telah terjadi kebocoran pipa berdiameter 6 inci di wilayah selatan SMP Matesih. Saat ini, tim teknis sedang berupaya melakukan perbaikan dengan mematikan sementara aliran air di daerah terdampak.

Akibat proses perbaikan tersebut, pelanggan di wilayah Pelayanan Unit Matesih akan mengalami gangguan distribusi air bersih untuk sementara waktu hingga perbaikan selesai dilakukan. PUDAM Tirta Lawu memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul, dan mengimbau masyarakat untuk melakukan antisipasi kebutuhan air selama pekerjaan berlangsung.



Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)